Jumat, 24 Agustus 2007

Dua Maestro Tari




Didik Nini Thowok baru saja tampil di Gedung Mahligai Pancasila, Banjarmasin, Minggu (19/8/2007) malam. Ia hadir untuk memeriahkan acara Hari Jadi Provinsi Kalsel ke-57, yang jatuh pada 14 Agustus.

Besoknya, begitu mendengar ada seorang maestro tari klasik topeng Banjar, sontak Didik 'memaksa' diantar ke kediaman Ibu Yurliani Djohansyah. Yurli, 80 tahun, sebenarnya sedang tidak dalam kondisi fit, tapi semangatnya bangkit karena Didik berhasil merayunya untuk memperlihatkan sedikit contoh gerakan tari klasik Banjar.

Jadilah Senin (20/8/2007) siang itu terjadi kolaborasi langka dua maestro. Aksi Didik dan Yurli ini sempat direkam untuk keperluan dokumentasi film dokumenter perjalan tari Didik Nini Thowok.

Tidak ada komentar: